Kekerasan Seksual Pada Anak di Aceh Meningkat

 

AV-Banda Aceh: Kasus kekerasan seksual terhadap anak-anak di Aceh semakin mencemaskan. Peredaran video porno yang mudah diakses anak-anak menjadi salah satu pemicu hingga anak menjadi pelaku kekerasan seksual.

Lembaga Bantuan Hukum Anak (LBH Anak) Banda Aceh mencatat terdapat13 anak yang menjadi korban kekerasan seksual di 23 kabupaten kota di Aceh selama tahun 2014.

Ironisnya kekerasan seksual terhadap anak juga melibatkan anak sebagai pelaku. Kekerasan seksual terhadap anak sangat tertutup karena keluarga takut mengungkapkannya.

Salah satu kasus kekerasan seksual yang terakhir didampingi LBH Anak Banda Aceh adalah kasus yang dialami (SN) salah seorang bocah perempuan berumur lima tahun. Ia diperkosa seorang anak berusia 17 tahun yang tidak lain merupakan tetangganya.

Bocah ini ditemukan warga terkapar tidak jauh dari rumahnya dengan sejumlah luka di kepala. Awalnya keluarga korban tidak menduga anaknya diperkosa.

Namun belakangan setelah bocah lima tahun ini selesai dioperasi dari sejumlah luka dikepala, korban baru mengaku mendapat kekerasan. Pelaku yang merupakan tetangga korban memukul kepala korban dengan balok sebelum memperkosanya.

Anak yang menjadi korban kekerasan seksual sudah pasti mengalami truama berkepanjangan. Kendati jumlah anak yang menjadi korban kekerasan seksual meningkat, hingga kini Aceh belum memiliki pusat rehabilitasi anak yang menjadi korban pelecehan dan kekerasan seksual.(Maimun Saleh)


Berita Terkait:
Anggota Polisi Cabul Resmi Ditahan
Polisi Pencabul Bocah Ditangkap
Anggota Polisi Diduga Cabuli 5 Bocah
Share this video :
 
About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber
. Support: Acehadvertising.com
Copyright © 2013. Aceh Video - All Rights Reserved