AV-Banda Aceh: Maraknya dunia hiburan di Indonesia saat ini, tentunya tak terlepas dari pesan para ahli audio system engineer dan sound engineer yang profesional dan memenuhi kualifikasi.
Untuk meningkatkan kapasitas para penata suara di Aceh, komunitas sound sistem apa gampoeng (APG) menyelengarkan pelatihan dan workshop mixer digital yang di selengarakan di salah satu warung kopi di kawasan Lambhuk, Banda Aceh, Kamis (13/11).
Acara ini turut menghadirkan pemateri Djonatan Djoko Santoso salah seorang pemilik perusahaan sound sistem yang dipandang memiliki pengalaman tentang teknologi audio di Indonesia.
Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan ilmu penetahuan peserta tentang tehnologi sound sistem audio yang kian berkembang. Hal itu sepeti memperbarui alat sound sistem dari analog beralih menjadi digital. Acara ini juga di ikuti puluhan peserta yang sebagian besar dari pengusaha sound sistem yang ada di seluruh Aceh. (Khairil Badri)