AV-Banda Aceh: Pasangan capres dan wawapres nomor urut satu, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dipastikan menang di Propinsi Aceh setelah memperoleh 54,39 persen suara sah dalam rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara pemilihan presiden dan wakil presiden tingkat Provinsi Aceh, Jumat (18/7).
Pasangan Prabowo-Hatta unggul di 16 kabupaten/kota di Aceh. Peroleh suara terbanyak pasangan ini di sumbangan kabupaten Aceh Utara dengan total 125.359 suara sah.
Sementar itu, pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla hanya memperoleh 45,61 persen suara sah. Pasangan nomor urut dua ini hanya unggul di tujuh kabupaten/kota. Diantaranya Bener Meriah, Aceh Tengah, Pijay dan suara terbanyak terdapat di Kabupaten Pidie.
Ketua Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh, Ridwan Hadi mengatakan, sebanyak dua juta lebih atau 61 persen warga Aceh memberikan hak suaranya pada pilpres lalu. Sementara 39 warga Aceh memilih golput.
Rapat pleno ini berlangsung seharian di asrama haji Banda Aceh. Rapat ini juga ikut dihadiri komisoner KIP dari 23 kabupaten kota, bawaslu dan tokoh partai politik pendukung masing-masing pasangan capres. (Ferdian)





.jpg)