AV-Banda Aceh: Sebanyak 785 siswa SMA di Aceh tidak lulus ujian nasional tahun ini. Secara nasional angka lulusan siswa di Aceh menduduki peringkat kedelapan. Meski demikian persentase kelulusan siswa SMA sederajat di Aceh pada ujian nasional (UN) tahun ini meningkat dibanding tahun lalu.
Berdasarkan data Dinas Pendidikan Provinsi Aceh, dari 56.982 siswa SMA / Madrasah Aliah yang ikut un dinyatakan lulus mencapai 56.192 orang atau 98,62 persen. Sedangkan yang tidak lulus 785 orang atau 1,38 persen.
Sedangkan untuk tingkat SMK, kelulusannya mencapai 99,44 persen atau 11.084 orang dan yang tidak lulus mencapai 62 orang.
Sementara itu, merayakan kelulusan ribuan siswa SMA di Banda Aceh berkonvoi keliling kota. Mereka juga melakukan aksi coret baju dan membubuhkan tandatangan di baju sekolah.
Meski menggangu lalu lalu lintas dan dilarang pihak sekolah, aksi siswa ini tetap berlangsung meluapkan kegembiraannya. (Hendra Saputra)





.jpg)