AV-Banda Aceh: Dampak rencana kenaikan harga BBM mempengaruhi harga sembako di Banda Aceh. Harga harga beras kualiatas biasa dari harga Rp 120 ribu per sak ukuran 15 kg, kini naik sekitar Rp 2000.
Begitu juga untuk beras Tangse naik menjadi Rp 135 ribu dari Rp 132 ribu dan beras kualitas spesial dari harga Rp 140 naik menjadi Rp 145 ribu. Untuk harga telur di tingkat pedagang grosir, harga satu ikat telur kini di jual berkisar Rp 290 ribu hingga Rp 230 ribu.
Begitu juga dengan harga minyak goreng dari harga Rp 10 ribu perkilogram naik menjadi Rp 10.500. Harga gula pasir per sak dari Rp 465 ribu naik menjadi 475 ribu. Sedangkan untuk tepung terigu masih normal yaitu berkisar Rp 175 hingga Rp 182 ribu.
Kenaikan drastis terjadi pada harga jual cabai merah. Dari harga Rp 30 ribu, naik drastis menjadi Rp 60 ribu hingga Rp 65 ribu. Kenaikan ini terjadi karena musim hujan yang terus menguyur sejumlah wilayah di Aceh.
Sedangkan untuk harga jenis sayur-sayuran lain juga mengalami kenaikan sebesar Rp 1000 hingga Rp 2000. Kenaikan ini juga akibat berkurangnya pasokan dari Kabupaten Karo, Sumatera Utara. (Ferdian Majni)