Lezatnya Kari Kambing Aceh

  AV – Banda Aceh: Jika anda berkunjung ke Aceh tak lengkap rasanya jika tak mencoba salah satu kekayaan kuliner nusantara ini. Ya ‘bu si kameng’ atau kari kambing Aceh. Sudah menjadi kebiasaan masyarakat Aceh menikmati beragam makanan yang berbahan dasar daging kambing.

Karena itulah hampir di setiap sudut Kota Banda Aceh terdapat rumah makan yang menyediakan bu si kameng atau nasi kari kambing Aceh. Kari kambing Aceh memang menghadirkan aroma dan rasa yang berbeda dari kari kambing biasanya. Beragam rempah khas Aceh membuat daging kambing yang juga dicampur dengan nangka muda ini.

Bersatu dalam rasa dan aroma yang menjadikanya empuk dan lezat. Ada 22 bumbu yang digunakan untuk membuat kari kambing Aceh. Antara lain kelapa gongseng, kelapa kukur, santan, kemiri, kunyit, pala, lawang keling atau bisa diganti cengkeh, lada, jahe, cabai merah keriting, kayu manis, daun kari, pandan dan sederet bumbu lainnya.

Aneka bumbu itu harus diracik dalam takaran yang pas. Kari kambing Aceh memang mengadung kadar kelostrol yang tinggi. Tapi tidak perlu khawatir. Air timun yang telah dikerok menjadi salah satu penetralisir dan penawar bagi tingginya kolestrol yang terkandung dalam kari kambing Aceh.

Meski terdapat berbagai rumah makan yang menyediakan kari kambing di Aceh, sebenarnya kari kambing hanya dimasak setiap keluarga di Aceh pada hari-hari besar Islam saja. Selain Hari Raya Idul Adha, kari kambing juga menjadi menu utama masyarakat Aceh pada peringatan Maulid Nabi.

Bu si kameng Aceh menjanjikan rasa yang berbeda dari kari kambing biasanya, dan memanjakan lidah saat disantap. (RN)
Share this video :
 
About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber
. Support: Acehadvertising.com
Copyright © 2013. Aceh Video - All Rights Reserved